Rabu, 27 November 2013

Silabus

SILABI  dan KONTRAK BELAJAR
JURUSAN PERBANDINGAN AGAMA
FAKULTAS USHULUDDIN DAN FILSAFAT
UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

Identitas Mata Kuliah

Mata Kuliah                          : Relasi Gender dalam Agama-agama
Kode                                       : ABI 4030
Kompetensi                            : Mata kuliah Keahlian (MKK)
MK Prasyarat                        :                     
Semester                                 : V (lima)
Program/Jenjang                  :  S-1
Bobot                                      : 3 sks
Kelas                                       : PA/A/B
Hari Perkuliahan/Jam          : Senin/III/IV
Ruang                                     : 306


Tujuan:
Setelah mengikuti perkuliahan Relasi gender dalam Agama-agama diharapkan mampu:
1.      Mengemukakan pemahaman yang komprehensif tentang relasi gender dalam agama-agama besar di dunia
2.      Meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang teks-teks keagamaan yang bias gender dan pengaruhnya dalam mempertahankan ketimpangan gender
3.      Mengembangkan pemahaman mahasiswa mengenai signifikansi interpretasi baru dari ayat-ayat yang bias gender dan pengaruhnya bagi peningkatan kehidupan perempuan yang lebih baik di masa datang
4.      Memahami keterlibatan perempuan dalam mendorong transformasi sosial
5.      Menumbuhkan sensitivitas gender mahasiswa sehingga memilki kesadaran untuk menghilangkan ketidakadilan gender di lingkungan sosialnya.
Deskripsi Mata Kuliah
Materi ini membahas mengenai relasi gender dalam agama-agama besar di dunia: Islam, Kristen, Yahudi, Hindu dan Buddha. Penekanan utama dari pembahasan ini adalah mengidentifikasi teks-teks yang bias gender dari agama-agama tersebut dan usaha-usaha yang telah dilakukan oleh kalangan feminis keagamaan untuk melakukan interpretasi terhadap teks-teks tersebut. Selain itu, materi ini juga akan mendiskusikan tentang keterlibatan perempuan dalam mendorong transformasi sosial keagamaan.

Evaluasi Perkuliahan
Evaluasi perkuliahan meliputi beberapa komponen, yaitu:
  1. Tugas mahasiswa dibagi menjadi 3 klasifikasi: 1). Tugas individu, berupa responding papers terhadap materi-materi yang telah disampaikan dalam kelas dan didiskusikan dalam diskusi kelas; 2). Tugas kelompok, berupa makalah yang dikerjakan secara kelompok dan dipresentasikan di depan kelas. 3). Tugas Lapangan Kelompok, berupa laporan dalam bentuk blog dikerjakan secara kelompok dan dipresentasikan (tentative).
1.      Tugas yang dinilai adalah tugas yang telah dikumpulkan mahasiswa pada waktu-waktu tertentu.
2.      Setiap kesalahan ataupun keterlambatan dalam mengerjakan tugas akan dikenai penalti.
3.      Tugas ini mempunyai bobot  30%
  1. UTS (ujian tengah semester); materi yang diujikan meliputi materi perkuliahan pada pertemuan pertama sampai keenam. Bobot UTS ini sebesar 25%
  2. UAS (ujian akhir semester), materi yang diujikan meliputi materi perkuliahan pada pertemuan pertama hingga terakhir dengan perbandingan 30:70. Bobot UAS adalah 30%
  3. Aktivitas kelas adalah aspek penilaian yang meliputi kehadiran dan keaktifan  mahasiswa selama proses perkuliahan di kelas dengan bobot prosentasi 15%
  4. Absensi kurang dari 75% mengakibatkan mahasiswa tidak bisa mengikuti UAS dan dinyatakan tidak lulus
  5. Mentaati tata tertib mahasiswa/i yang sudah diatur dan ditetapkan oleh Fakultas dan Universitas

Tugas Mahasiswa
Tugas Individu (Responding Papers)

Ketentuan:
  1. Setiap mahasiswa membuat responding paper materi yang sudah didiskusikan minimal sepanjang 1000  kata
  2. Responding papers ditulis di atas kertas A4 dengan font Times New Roman ukuran 12, margin 4-3-4-3 (atas-bawah-kiri-kanan), dan spasi 1,5 dan sesuai dengan kaidah ilmiah.
  3. Batas waktu pengumpulan tugas adalah 1 minggu setelah materi tugas diberikan atau pada saat pertemuan perkuliahan berikutnya dan dishare di face book  group

Tugas Kelompok (Makalah dan Presentasi)
Ketentuan:
  1. Setiap kelompok menulis artikel berkaitan dengan tema yang telah ditetapkan;
  2. Artikel ditulis mengikuti kaidah penulisan  ilmiah;
  3. Panjang artikel minimal 15 lembar (tidak termasuk sampul dan daftar pustaka) dengan ukuran kertas A4 magin 4-3-4-3 (atas-bawah-kanan-kiri) dan spasi 1,5
  4. Artikel harus didukung oleh minimal 5 buku (semakin banyak referensi semakin memperkuat akurasi penulisan);
  5. Artikel dikumpulkan paling lambat pada hari Senin, 16 Sept.2013;
  6. Pada saat presentasi, setiap kelompok wajib membuat ringkasan makalah dalam bentuk power point untuk kemudian disampaikan dalam diskusi kelas; dan makalah sudah dibagikan kepada peserta diskusi selambat-lambatnya dua hari sebelum diskusi dilaksanakan
  7. Jadwal presentasi dapat dilihat/didiskusikan dengan coordinator kelas.
  8. Membuat makalah perbaikan setelah didiskusikan dan dikumpulkan dua minggu sesudahnya.


Tugas Lapangan  (Blog dan Presentasi)
Ketentuan: 
 
                              Materi:
1.      Buatlah klasifikasi teks-teks keagamaan  yang bias gender dan sensitive gender
2.      Dokumentasikan hasil seni sastra, film, video, dll  dari masa ke masa berkaitan dengan gerakan perempua, min, 10 buah
3.      Deskripsikan sistem kemasyarakatan (sosial), budaya, politik, hukum, ritual agama, ekonomi, pendidikan dll, yang  bias gender .
4.      Kumpulkan  e-bookyan g membahas tentang relasi gender atau gerakan perempuan, min. 10 buku.
5.      Kumpulkan kasus2/peristiwa/isu-isu di media yang menjadi isu nasional yang berkaitan dengan bentuk-bentuk relasi gender
6.      Semua materi kuliah, makalah2 (makalah perbaikan) dan responding paper menjadi isi pelengkap

Desain:
1.      Merupakan kerja kelompok
2.      Dibuat menarik dan interaktif
3.      Nama  blog sesuai mata kuliah
4.      Dilengkapi profil pembuat dan dosen

TOPIK-TOPIK
1.      WACANA GENDER:  SEBUAH PENDEKATAN ILMIAH
a.   Pengertian Gender
b.   Indikator-Indikator ketidakadilan gender
c.    Faktor-faktor yang melestarikan ketidakadilan gender
d.   Sosialisasi ketidakadilan gender di masyarakat
2.      TEORI FEMINIS:  KERAGAMAN PEMIKIRAN FEMINIS
a.   Pengertian dan sejarah Feminisme
b.   Teori-teori Feminisme
c.    Teologi Feminis dan pengaruhnya terhadap kehidupan perempuan.
3.      RELASI GENDER DALAM ISLAM
a.   Status perempuan dalam Qur’an, Hadis dan Fiqh
b.   Tugas dan Kewajiban Suami dan Istri
c.    Signifikansi interpretasi baru bagi kesetaraan gender
4.      PEREMPUAN, AGAMA DAN PERUBAHAN SOSIAL DALAM  ISLAM
a.   Kondisi perempuan pra Islam
b.   Peran Perempuan dalam Membangun Masyarakat Muslim di Masa Awal Islam
c.    Marginalisasi Perempuan dalam Sejarah Islam pasca Rasulullah
5.      ISLAM DAN KESETARAN GENDER
a.      Gerakan Perempuan Islam dan Perjuangan Ketidakadilan Gender  di Mesir
b.      Gerakan Perempuan Islam dan Perjuangan Ketidakadilan Gender  di Iran
c.       Gerakan Perempuan Islam dan Perjuangan Ketidakadilan Gender  di Turki
6.      ISLAM DAN KESETARAN GENDER DI KALANGAN MASYARAKAT MUSLIM INDONESIA
a.         Negara dan Ideologi Ibuisme Masa Orde Lama dan Orde Baru
b.         Peran Gerakan Perempuan Muslim dalam Memperjuangkan Kesetaran Gender Masa Reformasi
c.          Agenda Gerakan Perempuan Muslim ke Depan
7.      Ujian Tengah Semester
8.      RELASI GENDER DI DALAM AGAMA YAHUDI
a.      Bias Gender di dalam Talmud
b.      Citra Perempuan dalam Tradisi Yahudi
c.       Teologi Feminis dan Rekonstruksi Peran Perempuan dalam Kehidupan Masyarakat  Yahudi
9.      RELASI GENDER DALAM AGAMA KRISTEN
a.      Status Perempuan dalam Ritual-ritual dan Kehidupan Sosial dalam Perjanjian Baru
b.      Perempuan dalam Perspektif Teolog Kristen
c.       Partisipasi Perempuan di dalam Gereja

10.  PEREMPUAN,  AGAMA DAN TRANSFORMASI SOSIAL DALAM AGAMA KRISTEN
a.      Kritik Feminis Teologi Liberal terhadap doktrin-doktrin Kristen 
b.      Spiritualisme dan Perubahan Peran Perempuan di era Kristen Modern
c.       Gerakan reformasi sosial keagamaan untuk kesetaraan gender abad ke 20
11.  RELASI GENDER DALAM AGAMA HINDU
a.      Ketidaksetaraan Gender dalam tradisi dan teks-teks Hindu 
b.      Relasi Kuasa Dewa-Dewa dan Dewi-Dewi
c.       Gender, sistem kasta dan masyarakat yang seksis
d.      Feminis Hindu: perjuangan melawan ketidaksetaraan
12.  RELASI GENDER  DALAM AGAMA BUDDHA
a.      Status Perempuan dalam Ajaran Agama Buddha
b.      Peran Perempuan dalam Sejarah Perkembangan Agama Buddha.
c.       Reinterpretasi dan Adaptasi Peran-Peran Gender Tradisional
13.  RELASI GENDER  DALAM AGAMA KONGHUCU
a.      Status Perempuan dalam Ajaran Agama Konghucu
b.       Peran Perempuan dalam Sejarah Perkembangan Agama Konghucu.
c.       Reinterpretasi dan Adaptasi Peran-Peran Gender Tradisional

14.  ISU-ISU GENDER  DI DALAM AGAMA-AGAMA DUNIA
a.      Perempuan dalam politik
b.      Kekerasan dalam Rumah Tangga
c.       Kesehatan Reproduksi

 DAFTAR RUJUKAN                
Nikki R. Keddie and Beth Baron, Women in Middle East History: Shifting Boundaries in Sex and Gender, New-York: Yale University Press, 1991.
Arvind Sharma and Katherine K. Young (Eds.), Her Voice, Her Faith: Women Speak on World Religion, Colorado: Westview, 2003, 215-242.
Yvonne Yazbeck Haddad and Ellison Banks Findly, Women, of Religion and Social Change, Albany: State University Press of  New York Press, 1985.
Virginia Ramey Mollenkot (Ed.), Women of Faith in Dialogue, New York: Crossroad, 1987
Rosemary Redford Ruther (Ed.), Religion and Sexism: Images of Women in the Jewish and Christian Traditions, New York: Simon and Shcuster,1974.
Elizabeth A. Clark, Women and Religion: the Original Sourcebook of Women in Christian Thought, New York: Harper San Francisco, 1996
Marie Claire Barth Frommel, Hati Allah Bagaikan Hati Seorang Ibu, Jakarta: Gunung Mulia, 2006.
Iswanti, Kodrat, yang Bergerak: Gambar, Peran dan Kedudukan Perempuan dalam Gereja Katolik, Jakarta: Kanisius, 2002.
Elizabeth A. Clark, Women and Religion: the Original Sourcebook of Women in Christian Thought, New York: Harper San Francisco, 1996.
Lois Beck and Nikki Keddie, Women in the Muslim World, Messachusset: Harvard University Press, 1980.
Valentine M. Mogodham, Modernizing Women: Gender and Social Change in the Middle East, Boulder & London: Lynne Rienner Publisher, 1993.
Amina Wadud,  Qur’an and Women, New York: Oxford University Press, 1999.
Nazaruddin Umar, Argumen Kesetaraan Gender, Jakarta: 2000.
Musdah Mulia, Islam dan Inspirasi Kesetaraan Gender, Yogyakarta: Kibar Press, 2007.
Rosemarie Putnam Tong, Feminist Thought: A More Comprehensive Introduction, United Kingdom: Westview Press, 1998.
Gadis Arifia, Filsafat Berspektif Feminism, Jakarta: Universitas Indonesia Press, 2000.
Christina Hoff Sommers, Who Stole Feminism, New York: Toushstone, 1994
Fatma Muge Gocek and Shiva Balaghi (Eds.), Reconstructing Gender in Middle East: Tradition, Identity and Power, New York: Columbia University Press, 1994, 23-29. 
Mansour Fakih, Analisis Gender dan Transformasi Sosial. Yogyakarta: 1999.
Arvind Sharma and Katherin K. Young, Feminism and World Religions, Albany: State University of New York, 1999.
Mukti Ali, Agama Dunia, Jogjakarta, IAIN Sunan Kalijaga Press, 1988
Daya, Burhanuddin, Agama Yahudi, Yogyakarta, PT Boga Arofah, 1982
 Jongeneel, J A B, Pembimbing kedalam Ilmu Agama dan Teologi Kristen,  Jakarta: BPK Gunung Mulia, 1978
 Krishnanda Wijaya Mukti, Wacana Buddha Dharma, Jakarta; Dharma Pembangunan dan Ekayana Buddhist Centre, 2003
Amany Lubis (et all), Sejarah Peradaban Islam, Jakarta, Pusat Study Islam (PSW), 2005


               



Tidak ada komentar:

Posting Komentar